WpMag

LightBlog

Saturday, March 17, 2018

apa itu gejala asam urat, penyebab dan tips bagi penderita asam urat

  • Asam Urat

Gout atau biasa umum disebut Asam Urat adalah penyakit peradangan akibat penumpukan Kristal asam urat pada jaringan sendi. Sebenarnya asam urat merupakan bagian yang normal dari darah dan urine dalam tubuh manusia.
Asam urat berasal dari bahan protein inti (nucleoprotein), yang berisikan protein dan asam urat nukleat. Asam nukleat sendiri dipecah menjadi dua, yaitu pirimidin dan purin, kemudian purin diubah menjadi asam urat. Apabila produksi asam urat dalam tubuh berlebihan sedangkan pembuangannya melalui urine terlalu sedikit, terjadilah penumpukan yang mengakibatkan kadar asam urat dalam darah menjadi tinggi.
Umumnya untuk kadar asam urat pada pria adalah 3,5-7 mg/dl, sedangkan untuk wanita 2,6-6 mg/dl. Ketika terjadi peningkatan kadar asam urat yang berlebihan melewati batas normal dalam darah. Maka dapat menyebabkan penumpukan asam urat pada sendi-sendi tangan atau kaki. Penumpukan tersebut membentuk Kristal-kristal urat. Kristal urat yang menumpuk dan mengendap akan melukai dan merusak sendi.

a itu gejala asam urat, penyebab dan tips bagi penderita asam urat


Apa saja yang menyebabkan asam urat ?
Adanya peningkatan produksi asam urat dalam darah sementara pengeluaran asam urat oleh ginjal sangat kurang adalah penyebab yang saling terjadi. Pemicu lainnya disebabkan oleh penggunaan obat diuretik (pil air) seperti furosemide dan hydroclorothiazide, penggunaan antibiotic tertentu.
Asam urat bukanlah penyakit dadakan, kejadian asam urat berlangsung dalam 4 fase, dan melalui proses yang lama, yaitu asimtomatik, akut, kronis, dan kronis bertofus.

Gejala apa saja yang terjadi pada penyakit asam urat ?
Sering merasakan nyeri pada sendi terutama sendi pangkal ibu jari, sendi lutut, tumit, pergelangan tangan atau kaki, dan sendi-sendi kecil di tangan, siku, lengan, dan bahu.
Tempat yang sering terserangg biasanya berwarna merah, panas, dan bengkak. Terkadang penderita sampai tidak bisa berdiri pada kaki yang mendapat serangan atau merasa kaku.

7 tips yang dapat anda lakukan apabila seseorang mendapat / kumat serangan asam urat
  •  Menghindari stress maupun latihan fisik yang berlebihan,
  •  Mengolesakan obat gosok pada kulit luar pada tempat sendi yang diserang,
  • Tidak memijat bagiian sendi yang mendapat serangan karena dapat menimbulkan nyeri yang amat sangat,
  •  Mengistirahatkan sendi dengan tidak terlalu sering menggerakkan sendi yang sakit,
  • Menjauhi minuman keras,
  • Mengurangi makanan yang kaya lemak dan purin
  • Banyaklah mengkonsumsi air putih agar produksi urine juga meningkat,


No comments:

Post a Comment